Tempat Wisata Menarik di Lampung
1. Pantai Pasir Putih dan Pulau Condong Tempat wisata di Lampung pertama sudah tentu Pantai Pasir Putih. Pantai ini memang sudah terkenal dari saya belum lahir. Dari dulu sampai sekarang selalu ramai dikunjungi di hari-hari libur. Paling ramai pas di libur lebaran. Selain karena mudah diingat, pantai ini terletak persis di pinggir Jalan Lintas Sumatera Bakauheni – Bandar Lampung. Banyak kendaraan dengan nomor kendaraan asal luar Lampung di libur Lebaran. Dan kamu harus siap dengan situasainya yang begitu ramai dan air lautnya yang menjadi keruh karena ramainya pengunjung yang bermain di pantai. Bosan di pantai, kamu bisa mencoba ke pulau Condong yang hanya perlu 20 menit menyeberang. Satu tempat wisata di Lampung yang sudah terkenal dari tahun 1980an, bahkan dari sebelumnya. 2. Pantai Embe (Merak Belantung) Saat saya masih SMA saya taunya ini pantai Merak Belantung. Sekarang lebih dikenal dengan pantai Embe. Mungkin itu huruf ‘M’ dan ‘B’ ya, diucap jadi EmBe. Lokasi di KM 45 Tr...